Assalamualaikum,
Semoga sehat semua. Meski pandemi belum usai, yuk tetap semangat beraktivitas dan jangan pernah lelah untuk menjaga kesehatan. Asupan keluarga yang pasti harus diperhatikan, memenuhi nutrisi yang dibutuhkan tubuh untuk meningkatkan imun. Eh ga harus lauk mahal, lauk berupa botok juga lezat lo. Seperti botok daun singkong contohnya.
Hari Senin yang syahdu, rasanya lama sekali tak update tentang resep masakan. Syahdu karena seharian tadi di Lampung matahari tampak enggan menampakkan diri. Alhasil jemuran yang berjejer tak bisa kering. Alhamdulillah juga suasana jadi adem, tak jadi kemarau seperti tahun lalu.
Berbicara tentang botok, ternyata banyak sekali variasi bahan yang bisa dimasukkan sebagai kreasi. Botok bahan utamanya adalah kelapa muda yang diparut dengan tambahan bumbu dan bahan lain. Lalu dibungkus dengan daun pisang dan dimasak dengan teknik kukus. Entah mengapa saya sedang rindu botok yang dicampur daun singkong. Teringat saat di kampung halaman, diberi tetangga botok daun singkong yang rasanya lezat. Jadilah hal itu membekas di memori dan rasanya ingin mengulang kembali haha. Aroma harum botok saat bungkus daun pisangnya dibuka menyeruak masuk melalui hidung dan direspon sel syaraf bahwa ini lezat.
Tapi kira-kira bisa tidak ya saya menduplikat rasa botok buatan Mbak Hartini di kampung halaman? Entahlah, tapi tak ada salahnya juga dicoba. Saya tepis keraguan dan semangat 45 mencari bahan di pasar tradisional.
Apalagi rasa penasaran saya begitu besar terhadap botok daun singkong ini. Bagaimana cara membuatnya? Apa bumbunya? Kalau saya buat rasanya enak tidak? Wah, daripada memikirkannya lebih baik eksekusi saja.
Botok merupakan salah satu menu khas ndeso yang bahannya mudah didapat dan teknik mengolahnya sangat praktis. Bisa jadi variasi menu di keluarga. Jadi tanpa panjang lebar izinkan saya berbagi resep botok daun singkong ala saya. Resepnya sederhana lo teman, mungkin bisa dicoba untuk menambah khasanah menu makan di rumah.
![]() |
Botok daun singkong nan gurih |
Botok Daun Singkong ala Linda Dwihapsari
Bahan-bahan:
* seikat daun singkong, ambil daun yang muda
* 1 butir kelapa muda, parut
* 100 gram teri jengki, belah, cuci dan sisihkan
* 1 sdt gula jawa
* 1/2 sdt garam
* 6 buah cabai hijau besar, iris serong
* 10 buah rawit merah utuh
* daun pisang
* lidi untuk menyemat
Rempah:
* 2 cm lengkuas, memarkan
* 2 lembar daun salam
* 2 lembar daun jeruk purut, sobek-sobek
Bumbu Halus:
* 6 butir bawang merah
* 4 siung bawang putih
* 3 buah cabai merah besar
Cara Membuat:
1. Rebus daung singkong, cuci bersih, tiriskan, dan iris-iris. Lalu sisihkan
2. Campurkan kelapa parut, bumbu halus, rempah, cabai hijau iris, garam, dan gula. Aduk rata
3. Masukkan teri jengki dan irisan daun singkong
4. Ambil selembar daun pisang, dan masukkan 2 sdm bahan botok. Lalu beri satu cabai rawit merah utuh. Bungkus model tum.
5. Kukus kurang lebih 30 menit
6. Sajikan hangat, untuk 10 bungkus
Noted:
* Tingkat kepedasan dan asin disesuaikan selera masing-masing
* Hati-hati penggunaan garam karena udah ada teri walau kadar asin teri juga ga sama
Botok daun singkong ini paling cocok disantap bersama nasi hangat yang pulen dengan pelengkap sayur lodeh. Wah nikmat sekali. Rasanya gurih karena ada tambahan teri jengki. Lalu adanya campuran daun jeruk dan cabai menimbulkan sensasi rasa tersendiri. Masya Allah tiada duanya. Rasanya makan satu bungkus tak cukup hehe.
Betapa Allah begitu baik terhadap bangsa Indonesia. Dianugerahi negeri yang elok permai dan ragam kuliner yang tak terhitung jumlahnya. Tinggal kita sebagai generasi penerus bangsa wajib melestarikannya. Agar keberadaan sajian khas yaitu botok daun singkong tak hilang tergerus zaman. Jadi, kapan teman-teman mau coba memasaknya. Semangat dan selamat mencoba.
Wassalamualaikum
Terimakasih resepnya mb
BalasHapusSama-sama, terima kasih sudah mampir.
HapusMantap mb
BalasHapusWah, resepnya sederhana. Bahannya juga mudah didapat. Jadi pingin Coba. Thanks mbak..
BalasHapusSama-sama Mbak Yoha, iya mbk ini resepnya sederhana dan bahannya juga mudah. Ayo cobain bikin mbk hehe
HapusTermaksh sharing resepnya mb. Botox salah satu makanan Legendaris nih.. bisa dicoba nanti di rumah hehe
BalasHapusSama-sama Mbak Desly. Iya mbk ini makanan yang jadul dan enak. Ayo dicobain mbk hehe
HapusBesok-besok mau bikin ah. Botok belum pernah nyobain. Padahal suami suka banget makan botok. Bakal nyimpen resep deh.
BalasHapus