Assalamualaikum
Halo berjumpa lagi dengan saya di Slumuth Family eng ing eng..apa nih yang seru. Ya tentu saja masih mengamati gaya belajar pasangan. Mengamati gaya belajar pasangan dari hari ke hari nanti akan terlihat dominan mana paksu. Jadi harus tetap semangat. Ikuti terus ya..
Hari ini masuk hari ke 7 di tantangan game level 4 kelas bunda sayang. Seperti biasanya saya mulai melihat dan mencermati apa nih yang dilakukan paksu.
Hujan seharian mengguyur bumi, udara pun menjadi dingin. Tumbuhan segar menghijau, paksu pulang cepat ke rumah.
Saya kaget juga ada apakah gerangan? Sakitkah atau ada perlu. Oh ternyata paksu pulang karena sore harus jemput tamu dari Bandung, Pusat Penelitian Tenaga Listrik dan Mekatronik di bandara.
Selepas Ashar langsung berangkat, bertemu tamu dan menuju RS untuk bezuk teman. Alhamdulillah yang sakit sudah bisa dibawa kembali ke Bandung, dirawat di Bandung.
Kemudian bersama driver, perjalanan dilanjut mengantar tamu ke tempat menginap dan pulang.
Sesampai di rumah, saya menyambut paksu dan menyiapkan makan malam, kemudian lanjut ngobrol. Tak lama saya izin untuk ikut dikusi di grup dan mulai juga mengerjakan pr. Ehh paksu kemudian ambil buku dan mulai membaca.
Emm sudah agak lama juga tidak lihat paksu baca buku. Tampak asyik dan serius. Buku motivasi yang sering saya baca. Sering? Iya isinya bagus sekali, saat semangat turun, baca buku yang isinya positive thinking, menjadi moodbooster tersendiri bagi saya.
Kata paksu, bukunya Nasrullah ini memang luar biasa menginspirasi, bahasanya mengajarkan kalimat positif. Dalam menghadapi masalah apapun harus tetap bersyukur. Jadi bisa melihat segala sesuatu dari sudut pandang yang berbeda. Lihatlah dari sisi positif.
Setelah merasa cukup, paksu lanjut nonton film di televisi sambil menemani saya mengerjakan pr. Ternyata dengan membaca paksu bisa fokus juga dan bisa menceritakan isi bukunya. Gaya belajar setiap orang memang berbeda, yang terpenting merasa nyaman dan bisa menambah wawasan agar tak tertinggal informasi.
Demikian cerita hari ketujuh di Slumuth Family, amati dan catat yang ada di depan kita jangan sampai terlewat. Semoga bermanfaat.
Wassalamualaikum
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terimakasih sudah berkunjung. Silahkan komentar yang baik dan sopan, agar saya bisa mengunjungi balik blog anda.