Kamis, 27 Juli 2017

Milad Spesial Juli 2017 Part 1




Assalamualaikum,

Hai teman-teman jumpa lagi di blog kesayangan hehe...semoga semua tetap semangat dan rajin membaca.
Tak terasa ini sudah sampai bulan Juli yang spesial.

Loh memang Juli spesial? Iya bagi saya, ponakan saya Dzaky dan Adik kembarku Ndari dan Ndaru bulan Juli adalah spesial. Di keluarga Jumadi ada yang ultah 4 orang sekaligus wow..tahun depan jadi 5, tambah ponakan baru lahir Juli juga.


Ini daftarnya :
1. Dian Iswandaru 5 Juli
2. Dian Iswandari 5 Juli
3. Linda Dwihapsari 11 Juli
4. Muhammad Dzaky Al Hafizh 11 Juli

Biasanya milad dilalui bersama suami jalan, jajan, beli buku. Tapi tahun ini dilalui bersama keluarga di kampung halaman. Ditinggal dinas lama. Jadi diminta pulang kampung saja. Kemudian berdiskusi untuk acara makan-makan seruan dengan reriungan. Maka saya beri judul Milad Spesial Juli 2017 Part 1. Yang Part 2 next bersama suami.

Usul ini, usul itu cari yang praktis. Akhirnya
pesan Gurame bakar, di pemancingan Bu Yatimin, per kilo Rp 75.000, plus sambal terasi dan lalap berlimpah ruah.  Pesan 3 kg cukuplah. Di rumah tinggal menyiapkan nasi, dan tempe goreng. Asyik ga sibuk masak.
Pagi-pagi saya dan ibu sudah memetik daun pisang yang lebar..tinggi pohonnya jadi pakai galah. Daun pisang kepok kuning wah besar dan lebar sekali. 2 batang cukup. Kemudian dilap dan diangin-anginkan. Si kembar perempuan Dik Ndari menyiapkan karpet dan ambal di ruang tamu. Saya menata di atas daun dibantu Mbak Santi dan Dzaky.

Menata sambil foto

Tak lupa juga saling menyiapkan hadiah, agar ikatan persaudaraan makin erat karena Allah aamiin...
Suka dapat kado hehe...


Alhamdulillah


Tepat selepas sholat Zuhur, Kamis 14 Juli 2017 acara menata reriungan dimulai. Yang hadir keluarga saja: Bapak, Ibu, Mbak Santi, Mas Amir, Vina, Dzaky, saya, Dik Ndari dan iparku Imam. Ber sembilan kami.
Foto-foto sebentar, berdoa dan makan bersama.


Reriungan seru bersama

Serunya saat makan bersama, terasa nikmat beralas daun pisang. Tidak pakai sendok lo ya pakai tangan saja. Emmm nikmatnya. Sayangnya suami ga bisa membersamai. Tapi bahagia bersama keluarga. Rumah dan keluarga yang saling mendukung menjadi tempat kami tumbuh saling berbagi suka dan duka..love you all...

Bersyukur atas semua rahmat dan anugerah dari Allah atas semua rezeki yang diberikan. Alhamdulillah akhirnya perut kenyang hati senang. Semoga berkah..untuk Dzaky, Tole Ndaru dan Nduk Ndari Barokallahu fii umrik ya...doa yang terbaik untuk semua. Tahun depan seru-seruan lagi ya..in syaa Allah.

Walaikumsalam,

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terimakasih sudah berkunjung. Silahkan komentar yang baik dan sopan, agar saya bisa mengunjungi balik blog anda.

Rumpu Rampe

Rumpu rampe khas NTT Indonesia memang negara yang kaya baik secara geografis atau pun populasi. Terletak di antara dua benua dan dua samuder...

Popular Posts